HATI YANG MENGAMPUNI
Renungan Maranatha FamilyBacaan :
Kejadian 50 :20 : Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan, dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup suatu bangsa yang besar
Mengampuni dengan ketulusan |
Tidak mudah untuk memperkatakan pernyataan ini kepada orang lain. Pernyataan di atas adalah sebuah kalimat yang keluar dari mulut Yusuf ketika saudara-saudaranya hendak memohon ampun kepadanya karena takut apabila dirinya akan membalas dendam.
Yusuf mempunyai pengalaman yang kurang baik dengan saudara-saudaranya. Ketika mereka bersama-sama, Yusuf diperlakukan dengan tidak baik. Dia hendak dibunuh oleh saudara-saudaranya (walau tidak jadi) dan akhirnya Yusuf dijual ke orang Midian.
Pada saat itu sebenarnya Yusuf memiliki kesempatan untuk membalas perlakukan dari saudara-saudaranya tetapi dia putuskan untuk membalas dengan kebaikan. Saudara, sering dalam kehidupan kita mungkin diperlakukan seperti Yusuf. Kita tidak tahu apa-apa tetapi ada saja orang yang berbuat jahat. Dan suatu saat mungkin kita akan diperhadapkan seperti Yusuf, ada kesempatan untuk membalas pebuatan mereka!! Apa yang akan kita lakukan?? Mengampuni ataukah membalas pebuatan mereka??
Doa hari ini : Ajar kami Tuhan memiliki hati seperti Yusuf bahkan seperti Engkau Tuhan yang mau mengampuni, memaafkan dalam kondisi apapun.
Doa hari ini : Ajar kami Tuhan memiliki hati seperti Yusuf bahkan seperti Engkau Tuhan yang mau mengampuni, memaafkan dalam kondisi apapun.
DI DALAM PENGAMPUNAN ADA DAMAI SEJAHTERA DAN SUKACITA
TUHAN YESUS MEMBERKATI!!
(dk)
(dk)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar