Kamis, 16 April 2020

MENGERJAKAN UNTUK TUHAN


MENGERJAKAN UNTUK TUHAN


Bacaan: Kol 3:23 : Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia.

Dalam sebuah keluarga setiap dari kita mempunyai perannya masing-masing, ada yang sebagai orang tua, anak, cucu dll. Begitupula dalam pelayanan pada Tuhan, kita juga diberikan tanggung jawab yang berbeda seorang dengan yang lainnya. 

Terkadang dalam melakukan setiap peran yang telah Tuhan percayakan ada satu titik dimana mungkin kita merasa terlalu berat, kemudian membuat kita  mengeluh pada Tuhan tentang apa yang sedang dikerjakan. Tuhan kembali ingatkan bahwa apa yang kita perbuat haruslah dikerjakan dengan segenap hati untuk Tuhan. Bekerja memang untuk keluarga kita, tetapi kerjakan itu sebagai wujud pelayananmu pada Tuhan yang kamu mulai dari lingkup terkecil yaitu melayani keluarga.

 Melayani Tuhan di gereja juga harus kita kerjakan bukan untuk Gembala tetapi kita sedang mengerjakannya untuk Tuhan. Jadi apapun yang sedang dipercayakan untuk engkau kerjakan, lakukanlah untuk Tuhan sehingga hati kita akan selalu dilimpahi damai sejahtera karena Tuhan ada disetiap apa yang kita kerjakan.

Doa hari ini: Tuhan ajari aku memahami bahwa apa yang aku kerjakan hari ini, bukan untuk manusia tetapi aku mengerjakan untuk Engkau, sebagai wujud pelayananku kepada Tuhan baik dalam keluargaku, pekerjaanku maupun dimanapun Tuhan tempatkan aku

“KERJAKAN SEMUA UNTUK TUHAN, MAKA ENGKAU AKAN MENERIMA
SUKACITA DAN DAMAI SEJAHTERANYA”

TUHAN YESUS MEMBERKATI. (nav)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KATEGORI

admin (28) ARTIKEL (10) FOTO (6) GAMBAR (14) GIZI untuk ROHANI (36) HP (4) HUMOR (8) KARTU UCAPAN (8) KEGIATAN (7) KESEHATAN (19) KHOTBAH (12) Lagu Rohani Kristen (11) MOTIVASI (25) NATAL (30) PASKAH (1) PELAYAN TUHAN (8) PENGETAHUAN (70) POTRET (2) RENUNGAN (73) software (9) TABERNAKEL (18) TIPS (5) Youth (56)

Arsip Blog